Yongki Komaladi merupakan salah satu brand sandal yang cukup populer di kalangan pencinta sandal, slip on, flatshoes, hingga pantofel. Nah, berikut adalah beberapa rekomendasi flatshoes yang bisa dijadikan alternatif ketika Anda mencari alas kaki flat berkualitas dari brand ini.
OL – EVR8 – 21
Dibanderol dengan harga Rp130 ribuan hingga Rp500 ribuan, sepatu wanita dengan seri OL – EVR8 – 21 ini hadir dalam berbagai pilihan warna. Mulai dari lilac, gold, hingga black.
Tersedia dalam berbagai variasi ukuran mulai dari 38 hingga 40. Konsumen dapat menyesuaikan dengan kebutuhan kaki masing-masing.
AMB – 2960 – JM
Dipasarkan dengan harga mulai dari Rp120 ribuan hingga Rp500 ribuan, seri flatshoes dari Yongki Komaladi satu ini juga unik. Dengan desain simpel, warna lembut yang diusung dalam alas kakinya menjadi terkesan mewah dan stylish.
OL – EJM – 805
Dengan desain elegan dibalut warna-warna lembut yang modern, seperti gold hingga white elegant, seri ini dibanderol harga Rp120 ribuan. Hadir dalam pilihan warna lain seperti pink, ukuran flatshoes juga mencapai angka 41.
OL – EMM – 816 -D21
Seri satu ini hadir dengan desain pita yang lebih menonjol dan warna lebih modern, seperti maroon. Dibanderol dengan harga Rp120 ribuan hingga Rp500 ribuan, calon konsumen dapat memilih ukuran mulai dari 36 hingga 40.
Balerina OL – NN8311 – F21
Hadir desain desain simpel, tetapi tetap modis, seri Balerina OL – NN8311 – F21 diproduksi dalam berbagai pilihan warna. Seperti gold, grey, white, pink, hingga black, dibanderol harga mulai dari Rp120 ribuan hingga Rp500 ribuan, flatshoes ini mempunyai tekstur yang elastis di kaki. Tak perlu khawatir lecet, karena sepatu ini pasti aman dan nyaman.
Nah, itulah beberapa produk dari Yongki Komaladi yang bisa dijadikan alternatif dalam menentukan flatshoes nyaman dan berkualitas. Tentunya, dengan harga lebih ramah di kantong, bukan?